Pemerhati Teknologi dan Netizen baru-baru ini dihebohkan dengan kabar akan kembalinya Ponsel besutan Nokia 3310 yang dikenal dengan body tahan bantingnya.

Apalagi Nokia 3310 tercatat yang dirilis pertama kali pada tahun 2000 silam itu, sebagai salah satu ponsel paling legendaris sekaligus terlaris di dunia dengan berhasil terjual sebanyak 126 juta unit di seluruh dunia.

Kabar itu akhirnya pun terjawab. Dari kesuksesannya, dan upaya bersaing dengan ponsel pintar yang telah merajai teknologi saat ini, HMD Global akhirnya kembali merilis Nokia 3310 dengan wajah dan tampilan baru.

Kehadiran Nokia 3310 diumumkan bersamaan dengan perkenalan trio Android Nokia 6, Nokia 5, dan Nokia 3 di MWC 2017 Barcelona, Spanyol. Sama seperti versi orisinilnya, Nokia 3310 versi terbaru ini hanya dinamakan Nokia 3310 tanpa embel-embel tambahan. Hanya saja, bentuknya kini berbeda dengan sebelumnya.

Kini Nokia 3310  hadir dengan paduan gaya klasik dan modern. Bodinya lebih tipis dan ringan, membawa layar berwarna berukuran 2,4 inci. Ponsel ini pun tidak bisa disebut smartphone karena sistem operasi yang diusungnya adalah Nokia Series 30+. Dengan kamera tunggal 2 MP di sisi belakang yang dilengkapi LED flash.

Selain lebih tipis, Nokia 3310 versi terbaru ini juga tersedia dalam pilihan warna yang lebih ceria, dengan total empat pilihan warna, yakni glossy red, glossy yellow, matte grey, dan dark blue. Untuk memaksimalkan pengalaman bernostalgia dimasanya, Nokia juga sudah menyematkan game Snake modern di dalam Nokia 3310 ini. Anda yang tertarik bisa membelinya mulai kuartal kedua 2017 dengan harga US$52 (Rp700 ribu).

Penasaran dengan tampilan barunya? berikut produknya guys!!